
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN SELEKSI PMB JALUR PRESTASI DAN JALUR JARVIS MANDIRI 1 AK-TEKSTIL SOLO TAHUN 2023/2024
NOMOR: B/450/BPSDMI/AKOM-Surakarta/PP/IV/2023
Berdasarkan hasil seleksi penilaian wawancara yang telah dilaksanakan pada tanggal 04 dan 12 April 2023, bersama ini kami umumkan KELULUSAN Peserta Seleksi Jalur Prestasi dan Jalur Jarvis Mandiri 1.
Pengumuman kelulusan dapat diakses melalui email peserta dan website pmb.ak-tekstilsolo.ac.id dengan cara login menggunakan akun masing – masing peserta. Bagi Peserta yang dinyatakan LULUS diharapkan untuk melaksanakan Daftar Ulang pada tanggal 02 s.d 12 Mei 2023. (Persyaratan daftar ulang terlampir)
Pengumuman ini bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu gugat. Demikian pengumuman ini dibuat, terima kasih atas perhatian dan kerjasama yang baik.